Launching Pelaksanaan Integrasi Layanan Primer (ILP)

By ADMIN 30 Agu 2024, 14:43:05 WIB Pemberdayaan Masyarakat
Launching Pelaksanaan Integrasi Layanan Primer (ILP)

Kamis (29/08/2024) Puskesma Bayan mengadakan Lauching Pelaksanaan Integrasi Layanan Primer (ILP). Hadir dalam acara tersebut adalah :Forkompincam Bayan, Kepala Puskesmas dan Seluruh Staf Puskesmas Bayan, Dinas Kesehatan, PD/PLD Kecamatan Bayan, PLKB Bayan, Perwakilan Kepala Desa, Pengurus TP PKK Kecamatan Bayan.

Integrasi layanan primer bertujuan untuk mendekatkan akses dan pelayanan kesehatan yang bersifat promotif, preventif, kuratif, rehabilitatif, dan/atau paliatif pada setiap fase kehidupan secara komprehensif dan berkualitas bagi masyarakat. Saat ini di wilayah Kecamatan Bayan yang menjadi percontohan adalah Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Krandegan.  Berikut beberapa tujuan ILP:

  • Mendekatkan akses dan pelayanan kesehatan
  • Menyamakan kebijakan integrasi pelayanan primer
  • Memenuhi layanan kesehatan sesuai siklus hidup
  • Memperkuat aktivitas promotif preventif
  • Memperbaiki skrining kesehatan
  • Meningkatkan kapasitas layanan primer



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment