Sosialisasi Kamtibmas di Wilayah Kecamatan Bayan

By ADMIN 24 Mar 2023, 08:09:22 WIB Tramtibum
Sosialisasi Kamtibmas di Wilayah Kecamatan Bayan

Selasa (21/03/2023) Sosialisasi Keamanan dan ketertiban Masyarakat Tingkat Kecamatan Bayan Tahun 2023 di Pendopo Kecamatan Bayan. Hadir pada acara ini, Forkompincam, Sekretaris Kecamatan Bayan, Kasi Pemerintahan Umum Ketentraman dan Ketertiban Umum Kecamatan Bayan, Guru BK, perwakilan pengurus OSIS SMP dan SMA se-Kecamatan Bayan serta pemilik tempat kos (penginapan) di wilayah Kecamatan Bayan. Acara dibuka oleh Sekretaris Kecamatan Bayan, Sutarto, S.Sos.

Wakapolsek Bayan, Iptu Abdul Aziz menyampaikan bahwa dalam rangka menjelang bulan Ramadhan agar semua pemilik tempat kos tetap menjaga ketentraman dan ketertiban. Ketika  menerima calon penghuni kos, harus mendapatkan persetujuan dari pemerintah desa setempat, minimal diketahui Ketua RT setempat.

Pelda Solekhan dari Koramil Bayan menyampaikan tentang kenakalan remaja di sekolah. Guru di sekolah, khususnya guru BK agar menghimbau kepada anak didik  agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan antar siswa. Diharapkan jangan sampai terjadi kerusuhan antar anak sekolah khususnya di Kecamatan Bayan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment