Sosialisasi Dana Desa Besole

By ADMIN 10 Okt 2019, 11:27:20 WIB Pemberdayaan Masyarakat
Sosialisasi Dana Desa Besole

Sosialisasi penggunaan DD Desa Besole Rabu, 9 Oktober 2019 bertempat di Balai Desa Besole Kecamatan Bayan. Sosialisasi dihadiri oleh Camat Bayan yang diwakili oleh Kasi tramtibum Kecamatan Bayan Rohmad effendy, S.Sos, Pendamping Desa, Ketua BPD, Ketua RW, Ketua RT, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama se Desa Besole dan perangkat Desa.

 

Acara diawali dengan  menyanyikan Lagu Indonesia Raya dilanjutkan  sambutan dari  Kepala Desa Besole Yetty Nuryani, SP, sambutan Ketua BPD, sambutan penutup dari Camat Bayan dan Penyampaian sosialisasi dari Pendamping Desa Kecamatan Bayan.

 

Sosialisasi ini membahas antara lain pembatalan/pengalihan kegiatan pembangunan jalan corblok karena pembangunan jalan di tanah PT. KAI dan sesuai Permendagri DD hanya boleh dipergunakan untuk pembangunan aset desa (milik perorangan tetapi mendapat ijin pemilik/sudah dihibahkan dengan bukti surat hibah). Sedangkan tanah milik PT. KAI sudah melalui proses ijin, akan tetapi tidak mendpt ijin dari PT. KAI. Pengalihan kegiatan rencana akan digunakan untuk rehab gedung TK yang beberapa waktu lalu mendapatkan musibah  kebakaran.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment