Sosialisasi dan Pembentukan Tim Pelaksana

By ADMIN 10 Nov 2021, 10:23:12 WIB Pemberdayaan Masyarakat
Sosialisasi dan Pembentukan Tim Pelaksana

Bertempat di Balai Desa Bandungrejo pada hari Kamis tanggal 4 Nopember 2021 Camat Bayan di dampingi Tim Pengawas dan Fasilitasi Pengisian Perangkat Desa Kecamatan Bayan menghadiri musyawarah Desa Bandungrejo dalam rangka sosialisasi sekaligus pembentukan Tim Pelaksana Pengisian Perangkat Desa Bandungrejo.

Seperti diketahui saat ini terdapat kekosongan jabatan perangkat desa Bandungrejo dengan formasi Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum. Pada kesempatan tersebut Camat Bayan mengharapkan agar masyarakat desa Pucang Agung yang memenuhi syarat untuk dapat mengikuti seleksi pengisian perangkat desa Bandungrejo. Kepala Desa Bandungrejo megharapkan dengan terisinya formasi jabatan Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum akan meningkatkan kinerja pemerintah Desa Bandungrejo dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment