KOORDINASI PENYUSUNAN APBDES PERUBAHAN

By ADMIN 10 Sep 2019, 11:33:58 WIB Pemerintahan Desa
KOORDINASI PENYUSUNAN APBDES PERUBAHAN

Selasa, 13 September 2019 seksi Tata Pemerintahan Kecamatan Bayan mengadakan kegiatan koordinasi penyusunan APBDes Perubahan di Pendopo Kecamatan Bayan. Yang diundang Kaur perencanaan dari Desa se-Kecamatan Bayan. 

Plt. Camat Bayan  memimpin kegiatan tersebut. Beliau menyampaikan beberapa hal, diantaranya bahwa anggaran yang berubah adalah ADD dan PDRD. Pada hari Selasa, 3 September 2019 sampai dengan 8 September 2019 kaur perencaaan Desa se-Kecamatan Bayan harus fokus membuat RAB manual perubahan karena mulai tanggal 9 September 2019 akan ada Musrenbangdes dan RKPDes perubahan 2019  sekaligus RKPDes 2020. Jadwalnya sedang dalam proses.  Oleh karena itu, Desa segera menyusun Tim RKPDes.

Di RKPDes 2020 kegiatan yang harus masuk ada 7 poin, yaitu: 1. Kegiatan Penanggulangan Stunting. Pencairan DD 2020 harus melampirkan laporan kegaitan pencegahan stunting. Kegiatan ini berkerjasama dengan KPMD. Poin yang ke-dua, Inovasi Desa, 3. Pembentukan Kader pembangunan masyarakat (KPM), 4. Kegiatan yang berkaitan dengan ODGJ, yaitu pelatihan kader jiwa dengan narasumber Puskesmas, 5. Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa berupa pelatihan perangkat desa, 6.  perpustakaan desa dan 7.BPJS Kesehatan.

Dari Pendamping Desa menjelaskan tentang Siskeudes versi baru dan BPJS Purworejo menjelaskan tentang BPJS kesehatan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment