Musrenbang Kecamatan Bayan tahun 2023

By ADMIN 10 Feb 2023, 11:22:40 WIB Pemberdayaan Masyarakat
Musrenbang Kecamatan Bayan tahun 2023

Kecamatan Bayan telah melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2023  “Mewujudkan Purworejo Berdaya Saing Melalui Penguatan Sektor Ekonomi Yang Unggul dan Berwawasan Lingkungan Global”pada  Jum’at, 3 Februari 2023 di Pendopo Kecamatan Bayan. Acara terebut dihadiri  Anggota DPRD Kabupaten Purworejo, Forkompimcam Bayan, Perwakilan Dinas/Instansi   Kabupaten Purworejo, Pejabat struktural Kecamatan Bayan, Ketua TP PKK Kecamatan Bayan,  Kepala Desa/Kelurahan se-Kecamatan Bayan, Ketua BPD se-Kecamatan Bayan, Ketua PKK Desa se- Kecamatan  Bayan, dan Sarjana Pendamping Desa.

Musrenbang adalah forum antarpelaku dalam rangka menyusun rencana pembangunan Nasional dan rencana pembangunan Daerah. Musrenbang diatur dalam Undang-Undang no. 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. Di Kecamatan Bayan ada 23 usulan yang masuk dalam daftar prioritas usulan yang disampaikan kepada perangkat daerah terkait.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment