Monitoring Vaksinasi Covid-19 Dosis 1, 2 dan 3 di Sucenjurutengah

By ADMIN 12 Apr 2022, 11:19:51 WIB Tramtibum
Monitoring Vaksinasi Covid-19 Dosis 1, 2 dan 3 di Sucenjurutengah

Camat Bayan Moehardjono, SE memantau  pelaksanaan Serbuan Vaksinasi Gratis Dosis 1, 2 dan 3 ( booster ) di Kelurahan Sucenjurutengah pada Kamis, 7 April 2022. Vaksinasi tersebut bertempat di Balai Kelurahan Sucenjurutengah.

Vaksinasi lengkap dan booster COVID-19 baik untuk kesehatan dan mempermudah layanan fasilitas umum. Beberapa manfaat dari vaksinasi COVID-19, di antaranya; merangsang sistem kekebalan tubuh, mengurangi risiko penularan, mengurangi dampak berat dari virus dan mencapai Herd Immunity. Manfaat  lain jika mendapatkan vaksinasi lengkap dan ditambah booster adalah kemudahan mengakses layanan fasilitas umum/publik. Misalnya saja dalam hal syarat pelayanan atau akses masuk suatu tempat dengan menunjukkan bukti kartu vaksin. Kemudahan itu bisa berupa syarat penerbangan, perjalanan kereta api, akses masuk mall, supermarket dll.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment